Coba Dulu Resep Ini, Masak Ayam Kuah Santan Pedas

masak ayam santan pedas
Para pecinta kuliner, akan senang mencoba berbagai resep masakan yang akan memanjakan lidah. Resep memasak kali ini akan menyajikan resep dengan bahan utama daging ayam. Yu di coba di masak di dapur resep masak ayam kuah santan dengan rasa pedas.
Daging ayam masih menjadi sajian primadona ibu-ibu untuk sarapan, makan siang atau makan malam. Kelezatan olahan ayam di tentukan oleh bahan-bahan olahan dengan porsi yang terukur. Racikan bahan-bahan dan cara memasak plus di tambah rasa senang memasak akan menjadi menu memasak ala resep masak pedo yummii.
Mari kita memulai menyiapkan bahan-bahan masakan daging ayam berkuah santan pedas.

Bahan-bahan
  1. 1 ekor ayam negeri yang di potong menjadi 12 bagian.
  2. 2 buah cabai hijau yang di potong-potong sesuai selera.
  3. 2 buah cabai merah yang di potong-potong sesuai selera.
  4. 2 lembar daun salam.
  5. 2 cm jahe yang di memarkan.
  6. 5 lembar daun jeruk yang sudah dibuang tulang daunnya.
  7. 300 ml air.
  8. 2 sendok teh garam.
  9. 1/4 sendok teh merica bubuk.
  10.  1 1/4 sendok teh gula merah.
  11. 2 sendok makan air asam jawa.
  12.  500 ml air santan kelapa.
  13. 2 sendok makan minyak.
Bumbu Yang di haluskan
  1. 8 butir bawang merah
  2. 4 siung bawang putih
  3. 5 buah cabai merah
  4. 5 buah cabai rawit
  5. 1 sendok teh ketumbar
  6. 5 butir ketumbar
Cara Memasak Daging Ayam Kuah Santan Pedas
  • Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampa tercium bau harum.
  • Tambahkan cabai hijau, cabai merah, daun salam, daun jeruk, dan jahe sampai layu.
  • Masukan Ayam. Aduk sampai terlihat warna yang berubah.
  • Tuang air sampai daging ayam empuk.
  • Masukan santan, garam, merica bubuk, gula merah dan air asam .
  • Masak sampai matang.
Setelah matang, sajikan olahan ayam selagi panas. Ikuti terus resep masak pedo rasa yummii.


Comments

Popular posts from this blog

Resep Masak Ayam Rendang Tanpa Santan

Resep Ayam Penyet Gurih Spesial

Resep Ikan Bakar Sambal Dabu-Dabu